Sabtu, 09 Maret 2013

Timer pada Zelio Smart Relay

Selama ini sebagian dari kita cuma mengenal 2 jenis timer, yaitu time on delay (penunda waktu ON) dan time off delay (penunda waktu OFF). Sesuai perkembangan teknologi jenis dan fungsi timer semakin berkembang  pula. Mari kita bahas timer-timer yang ada pada Zelio Smart Relay.
Timer digunakan sebagai penunda waktu. T sebagai coil timer, Tx sebagai contact timer, dan R berfungsi sebagai reset timer.
Gambar 1. Simbol dan alamat Timer pada toolbar

Jumat, 11 Januari 2013

ZELIO SOFT, Kenalan yuk ama software pemrograman Zelio Smart Relay ini


BEKERJA DENGAN SOFTWARE ZELIO SOFT
1.      Memulai Program Zelio Soft 2
Seperti ketika bekerja dengan software lain pada umumnya, kita bisa memulai dengan mengakses software melalui sortcut yang terdapat pada desktop. Dalam penggunaan software kali ini tentu kita harus memilih sortcut dari software Zelio Soft  atau dengan mengakses melalui Start → All Program → Zelio Soft 2.
 Gambar 1. Tampilan awal software Zelio Soft 2
Keterangan gambar 1:
Create new program                            :   Membuat program (lembar kerja) baru
Open an existing program                    :   Membuat program (lembar kerja) baru
Open a recently used program             :   Membuka sebuah program yang dibuka sebelumnya
Download a program from a module   :   Mengambil program dari PLC Zelio ke PC
Monitoring Mode                                  :   Mode monitor
Exit                                                       :   Keluar dari program software
No Longer display this dialog box      :  Apabila kita isi check listnya maka jendela “Welcome” pada software Zelio Soft 2 akan tertutup dan pada saat membuka software dikesempatan berikutnya jendela ini juga tidak akan ditampilkan.

Minggu, 30 September 2012

Apa itu Zelio Smart Relay?

Zelio Smart Relay adalah sebuah mini PLC (Programmable logic controller). Zelio merupakan sebuah pengontrol otomatis berbesis logika yang berukuran relatif kecil sebagai pengganti sistem kendali konvensional seperti relay dan kontaktor biasa. Zelio termasuk mini PLC dengan Input/Output mulai dari 10 I/O sampai dengan 40 I/O.
Mengapa disebut Smart Relay? Karena memang ukurannya yang relatif kecil (Zelio paling kecil seukuran magnetik kontaktor) tetapi memiliki kemampuan kendali yang tinggi.

Tujuan diciptakannya Smart Relay :

  1. Untuk menggantikan logika dan pengerjaan sirkit kontrol relay yang merupakan instalasi langsung.
  2. Dengan smart relay rangkaian kontrol cukup dibuat secara software.
  3. Smart Relay dirancang untuk instalasi dan perawatan oleh teknisi elektrik industri yang tidak harus mempunyai skill elektronika tinggi.